LOKAL
NEWS
Mas Aji Semakin Menguat, Sembilan Partai Koalisi Deklarasikan Dukungan Resminya
LENSAKOTA.COM, Pacitan, - Mendekati perhelatan Pilkada Pacitan, dukungan demi dukungan dari berbagai kalangan terus mengalir untuk Indrata Nur Bayuaji.
Jum'at (22/5) kemarin, Sembilan Partai yang tergabung dalam koalisi "Pacitan Bersatu Maju" menggelar acara deklarasi dan menyatakan dukungan resmi untuk Indrata Nur Bayuaji sebagai Calon Bupati Pacitan di Pendopo Susilo Bambang Yudhoyono semasa kecil. Sembilan Partai tersebut meliputi Partai Hanura, Gerindra, PPP, PAN, Partai Berkarya, Perindo, PBB, PKPI, dan PSI.
Arsyad Widi Kurniawan, S.T , selaku sekertaris DPC hanura, sekaligus koordinator koalisi Pacitan Bersatu Maju, mengatakan dukungan ini didasarkan pada pemikiran bahwa Pemilihan kepala daerah bukanlah suatu ajang permusuhan.
"Untuk itu kami menggagas terciptanya koalisi ini dengan harapan agar kontestasi Pilkada Pacitan betul-betul menemukan sosok pemimpin yang diharapkan masyarakat". Ucap Arsyad.
Selain itu, Arsyad juga menjelaskan bahwa, dari sekian bakal calon bupati Pacitan yang sudah muncul, berdasarkan kajian dan analisa yang mendalam dari koalisi Pacitan Bersatu Maju meyakini bahwa DPP demokrat akan merekomendasikan saudara Indrata Nur bayuaji sebagai calon bupati Pacitan.
"Indrata Nur Bayuaji mempunyai pengalaman yang sudah mumpuni, terbukti 3 periode menjadi anggota DPRD, apalagi untuk periode kali ini beliau diberi kepercayaan untuk menjadi ketua DPRD Kabupaten Pacitan periode 2019-2024", Terangnya.
Dari kajian itulah yang kemudian menjadikan koalisi Pacitan Bersatu Maju (PBM) yakin dan berkomitmen akan Nyawiji (bersatu) dengan Indrata Nur Bayuaji.
"Apalagi, secara garis keturunan Mas Aji ini kan masih keponakan Bapak SBY yang pastinya ketika nanti mas Aji ini memimpin Pacitan akan selalu mendapat arahan dan bimbingan langsung dari Bapak SBY", Imbuh Arsyad.
Lebih lanjut, arsyad mengatakan ada hal yang sangat krusial yang menjadi dasar kenapa harus mendukung Indrata Nur Bayuaji, yakni tidak lain karena ini merupakan Wasiat Ibu Ani yudhoyono yang seyogyanya harus dijalankan oleh sosok Indrata Nur Bayuaji untuk memimpin Pacitan.
Deklarasi yang dilaksanakan oleh koalisi sembilan Partai ini semakin mengokohkan langkah Indrata Nur Bayu Aji yang lebih akrab disapa 'Mas Aji' ini untuk menjadi kandidat kuat Bupati Pacitan Mendatang. (red)
Previous article
Next article
Leave Comments
Post a Comment